Unboxing Perfect Beauty Box + First Impressions!
Hello, Angels!
Hari ini aku mau unboxing, nih 😉 jarang banget ya tema ini aku angkat di blog? Maklum, sejak ada Instagram Stories, unboxing sepertinya lebih cepat dan praktis kalau dilakukan disana. Namun, karena box yang mau aku unboxing hari ini tidak biasa dan sekaligus mau aku tulis kesan pertama dari produk-produk yang aku dapat, jadi aku tulis di blog, deh! Kebetulan, bingkisan yang mau aku bongkar hari ini aku dapat di acara Surabaya Beauty Blogger’s Soiree yang keenam kemarin, tepatnya dari Perfect Beauty sebagai salah satu sponsor bulan ini. Tanpa berlama-lama lagi, yuk kita langsung mulai aja!
Seluruh produk yang kita dapat kali ini
tidak hanya ditaruh dalam paper bag biasa, namun disusun dengan rapi di dalam
tiap kotak merah muda yang cantik ini. Aku rasa, kotak ini juga digunakan
Perfect Beauty untuk membungkus produk yang kalian beli dari toko online mereka
agar sampai ke rumah dengan selamat 😉
Nah, di dalam kotak ada semua produk ini:
Tadaaaa, mask heaven!
Jadi, di kotak ini aku dapat banyak sekali
masker wajah dalam berbagai varian dan tekstur. Selain itu, juga ada beberapa
produk lain juga seperti lip balm dan sun cream. Karena aku sudah coba sebagian
besar dari produk ini, here’s my first impressions sekaligus aku rinci produk apa
aja yang aku dapat, ya 😊
Ini adalah masker peel-off dengan warna emas. Kesan pertamaku saat mencoba sih, masker ini punya tekstur yang kental, gooey, dan lengket banget. Agak susah meratakan masker ini di wajah, dan keringnya pun agak sedikit lama ☹ Satu bungkus ini bisa untuk dipakai dua kali, namun aku sarankan untuk dibagi aja dengan teman, jadi tidak perlu disimpan lagi. Yang aku suka banget dari masker ini adalah, it really lives up to the claims! Setelah pemakaian, kulitku jadi lebih kencang, cerah, mulus, halus, poreless…ah benar-benar nampak seperti kulit idaman deh! Suka banget sama hasilnya, namun sayangnya pengaplikasiannya sedikit berantakan dan susah. Selain itu, kandungan alkohol di masker ini sepertinya cukup tinggi. Mataku berair dan merah terus sih selama masker ini dipakai di wajah, padahal sudah diaplikasikan cukup jauh dari daerah mata dan bibir.
Beauvrys Black Shampoo
Nah ini adalah sampo yang dapat berperan
sekaligus sebagai pewarna rambut. Karena rambut aku sudah diwarnai, jadi aku
berencana untuk memberikan sampo ini pada mama aku yang memang aslinya memiliki
rambut hitam. Hopefully she likes it!
L’Action Mask
Aku dapat dua varian dari masker ini, ada yang cotton oil dan rice oil. Ini adalah tipe masker wash-off, bukan peel-off seperti yang Beauvrys. Tekstur masker ini encer banget, warnanya putih susu dan baunya segar. Saat diaplikasikan terasa dingin, dan setelah 12 menit masker ini akan berubah warna menjadi transparan seolah sudah hilang dari wajah kita 😉 Nah, setelah dibilas sih aku merasa kulitku jadi lebih matte dan kencang, tidak ada efek mencerahkan atau membuat halus kulit seperti yang aku dapat dari masker gold Beauvrys. Kulitku yang kombinasi sedikit terasa kering sih setelah pemakaian, mungkin karena memang produk ini memiliki efek mattifying juga.
My Beauty Diary Mask
Merk masker yang satu ini sepertinya sudah
nggak perlu dijelaskan panjang lebar lagi ya, karena kita semua jelas jatuh
cinta banget sama kualitasnya 😊
Ini aku dapat varian Roe, yang benar-benar moisturizing banget di kulit! My Beauty
Diary adalah salah satu sheet mask favoritku, karena mengandung essence yang berlimpah
dan kertas maskernya juga terbuat dari bahan yang berkualitas sehingga tidak
mudah kering dan sobek. Thumbs up for this one!
Everline Structura Restructuring Hair Mask
Ini adalah masker rambut tipe wash-off.
Jadi, masker ini dioleskan hanya di ujung-ujung rambut yang rusak dan bercabang,
dipijat sebentar hingga meresap, dan setelah 5-8 menit harus kita bilas. Dengan
produk yang satu ini aku juga jatuh cinta banget! Rambutku memang naturally
straight, tapi mudah banget kusut dan jadi berantakan karena helaiannya yang
memang cenderung tipis. Selain itu, kalau masalah bercabang…ah sudah langganan,
deh! Masker ini membantu membuat ujung-ujung rambutku jadi lebih lembut, tidak mudah
kusut lagi dan tidak “mencuat” berantakan gitu. Wanginya juga segar bangeeeet, teksturnya gel-like dan gampang banget di aplikasikan ke rambut. Bakal repurchase deh masker yang ini!
Carribean Breeze Face Essential Sunscreen Cream SPF 50
Jujur, aku belum pernah mendengar merk
Carribean Breeze ini sebelumnya. Namun, merek tabir surya satu ini ternyata
juga berasal dari USA lho! Produk yang aku dapat ini bentuknya krim, dengan
warna putih susu – seperti sunscreen pada umumnya – dan memang dikhususkan
untuk penggunaan di wajah. Satu hal yang aku kurang suka ialah kemasannya yang
berbentuk jar. Kurang higienis gitu rasanya kalau kita “dip in” jari
berulang-ulang ke produk, apalagi kalau untuk wajah ya. Overall, aku cukup puas
sih dengan produk ini karena meski teksturnya agak kental dan berbentuk krim,
surprisingly gampang banget meresap di kulit dan tidak meninggalkan rasa
berminyak maupun residu putih! Baunya agak sedikit chemical seperti sunscreen
pada umumnya, namun tidak terlalu masalah sih bagiku. Oya, sunscreen ini juga
menggunakan perlindungan SPF dari chemical
agent, jadi pastikan kalian mengaplikasikan sunscreen ini minimal 15 menit
sebelum keluar rumah ya agar bahan-bahan ini aktif dahulu 😉
Carribean Breeze Lip Essentials SPF 50
Lip balm ini juga dari satu seri dan merek
yang sama dengan sunscreen diatas, serta juga dilengkapi SPF 50. Secara
tekstur, aku suka banget dengan lip balm ini karena tidak terlalu waxy namun tidak
terlalu lembek juga saat dipakai. Produk ini juga dapat melembabkan bibir
dengan baik dan jadi a nice base
untuk produk bibir lainnya juga lho! Lip balm ini juga memiliki aroma seperti
perpaduan coconut dan aloe vera yang jujur, personally aku kurang suka sih,
namun selain itu produk ini top banget dan aku sangat mungkin akan beli lagi 😉
Perfect Beauty Lashes
Terakhir, ini adalah produk terbaru dari Perfect Beauty nih girls: bulu mata palsu! Eits, tapi jangan salah lho. Bulu mata yang dijual oleh Perfect Beauty ini ternyata juga dibuat di pabrik yang sama dimana bulu mata dari MAC juga dibuat, jadi kalau soal kualitas dan model sudah tidak perlu diragukan lagi deh! Varian yang aku dapat ini cenderung natural banget ya, meniru bentuk bulu mata asli kita. Hal pertama yang aku suka yakni band-nya yang transparan dan tipis, sehingga lebih mudah untuk dipasang dan disamarkan untuk look yang natural. Kedua, helaian bulu mata ini lembuuuuuut banget, menyerupai rambut asli juga! Sangat mudah untuk membaur dengan bulu mata asli kita terlebih saat sudah diberi maskara. Hasil akhirnya, seolah-olah bulu mata kita yang secetar itu deh – padahal ada falsies dibaliknya, hehe! 😉
***
Yup, itu semua produk yang aku dapat dari Perfect Beauty dan beberapa kesan aku setelah mencoba mereka semua. Buat kalian yang penasaran dan ingin mencoba sendiri produk-produk diatas, langsung aja nih main ke online shop Perfect Beauty disini!
Yup, itu semua produk yang aku dapat dari Perfect Beauty dan beberapa kesan aku setelah mencoba mereka semua. Buat kalian yang penasaran dan ingin mencoba sendiri produk-produk diatas, langsung aja nih main ke online shop Perfect Beauty disini!
See you later girls, enjoy your day! XOXO❤
0 kisses